Best Employe di berikan Kepada Staff Anggota Dari Rutan Kudus Tahun 2024

    Best Employe di berikan Kepada Staff Anggota Dari Rutan Kudus Tahun 2024

    *PLECIMURIANEWS, KUDUS* - Senin (21/10), Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kudus menggelar apel pagi yang dipimpin oleh Karutan Kudus, Anda Tuning, di halaman depan Rutan Kudus. Apel pagi ini dihadiri oleh seluruh staff Rutan Kudus dan juga diwarnai dengan acara pemberian penghargaan kepada satu pegawai teladan.

    Dalam sambutannya, Karutan Kudus memberikan apresiasi kepada satu pegawai yang telah menunjukkan kinerja dan dedikasi luar biasa. Penghargaan Pegawai Teladan periode bulan ini diberikan kepada staff Keamanan, M. A’la atas dedikasi dan kerja kerasnya dalam melaksanakan tugas.

    Karutan menyampaikan rasa bangga dan apresiasi kepada para pegawai yang menerima penghargaan. "Prestasi ini merupakan bukti nyata dedikasi dan komitmen para pegawai dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Rutan Kudus. Saya berharap penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh pegawai untuk terus meningkatkan kinerja dan kemampuan pada setiap aspek pekerjaan, " ujarnya.

    Selain itu, Karutan juga mengingatkan pentingnya upaya bersama dalam meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih. “Kita harus bersungguh-sungguh dalam memperbaiki segala aspek pelayanan dan manajemen, termasuk ketertiban dalam melakukan parkir dan menjaga kebersihan di lingkungan kerja, " tambahnya.


    Dengan semangat kebersamaan dan dedikasi tinggi, Rutan Kudus terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan mencapai target-target strategis yang telah ditetapkan.

    #kemenkumhamri #kemenkumhamri
    David Fernanda Putra

    David Fernanda Putra

    Artikel Sebelumnya

    Kumham Jateng Gelar Pelantikan dan Ambil...

    Artikel Berikutnya

    Kemenkunham Nyatakan Kesiapan Transformasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kemenkunham Nyatakan Kesiapan Transformasi Kabinet Merah Putih
    Best Employe di berikan Kepada Staff Anggota Dari Rutan Kudus Tahun 2024
    Kapolda Jateng Ngopi Bareng Ulama Rembang: Perkuat Sinergi Demi Pilkada 2024 Aman dan Damai

    Ikuti Kami